Delegasi STIKes RS Dustira berhasil menyabet juara III dalam kompetisi yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa. Kompetisi bertajuk Conquering Neurological Cases : The Role and Management of Physiotherapy for Geriatric with Neurological Problem yang berlangsung pada Rabu, 14 Juli 2024 di Politeknik Kesehatan Kemenkes III Jakarta, Bekasi.
Kompetisi ini merupakan olmpiade nasional yang diikuti oleh 12 tim mahasiswa Fisioterapi yang berasal dari berbagai institusi di Indonesia
Delegasi STIKes RS Dustira terdiri dari dua tim yang terdiri dari tim A beranggotakan Cyntia Setiadi, Irfan Meiza Maulana, Ridwan Asyari dan tim B yang beranggotakan Anna Maria De Silo, Delsya Putri Auriesta, dan Sion. Semua mahasiswa tersebut merupakan mahasiswa Prodi D III Fisioterapi tingkat II semester 4
Dalam kompetisi ini, terdapat tiga babak yang harus dilalui oleh para peserta. Babak pertama merupakan babak cerdas cermat dan diambil sembilan tim terbaik. Dalam babak ini tim A meraih urutan ke 2, sedangkan tim B berada pada urutan ke 4. Selanjutnya, babak kedua, yaitu babak penyisihan yang menyisakan 3 tim terbaik untuk menuju babak final, yaitu tim B STIKes RS Dustira, Poltekkes Kemenkes Jakarta III, dan Universitas Esa Unggul.
Kompetisi semacam ini memang cukup digemari oleh mahasiswa Fisioterapi STIKes RS Dustira. Sebab, berkompetisi bersama mahasiswa seluruh Indonesia menjadi wadah untuk mengasah skill yang telah didapat di bangku perkuliahan.
Usai meraih juara ke III, keenam mahasiswa STIKes RS Dustira semakin terpacu untuk berkontribusi membanggakan nama STIKes RS Dustira di kancah nasional, khususnya nama D3 Fisioterapi yang berada di bawah bimbingan Risa Laras Wati, S.Tr.Kes.,M.K.M dan Firmansyah Purwanto, A.Md.Ftr., Dip.MSK.Med., TPS., COMT.